Open Trip Satu Hari Jelajah Tiga Pulau Kelor, Cipir Dan Onrust, setiap hari Sabtu dan Minggu

paket wisata open trip satu hari jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust setiap hari sabtu dan minggu dari dermaga kamal muara murah

Open Trip Satu Hari Jelajah Tiga Pulau - Dengan tema Wisata Pulau anda akan kami ajak untuk mengunjungi pulau-pulau kecil di sekitar perairan Jakarta yang dahulunya punya nilai sejarah, khususnya pada jaman penjajahan dan revolusi. Paket Wisata Murah gak sampai menguras kantong, bisa sendiri atau rame-rame bareng keluarga serta teman-teman. Berangkat setiap hari Sabtu dan Minggu dari Dermaga Kamal Muara Jakarta.

Paket Wisata Satu Hari ini sangat cocok bagi anda yang mempunyai keterbatasan waktu untuk mengadakan perjalanan wisata, berangkat pagi dan kembali pada sore hari. Tanpa minimal kuota dan satu orang bisa daftar serta bergabung dengan peserta lain, berbagi fasilitas dan aktivitas wisata selama mengikuti perjalanan paket wisata ini.

Jelajah 3 Pulau Dalam 1 Hari

  • Pulau Kelor adalah pulau kecil dengan pasir putih indah, di pulau ini terdapat Benteng Martelo yang merupakan peninggalan pada masa Belanda yang masih berdiri kokoh sampai sekarang. Benteng Martelo juga pernah dijadikan tempat pernikahan artis Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto.
  • Pulau Cipir atau Pulau Kayangan , ketika masuk ke pulau ini nuansa sejarah dapat langsung kita rasakan, di pintu masuk Pulau Cipir, kita akan disuguhkan sebuah prasasti tua dan jika kita terus menjelajahi pulau kecil ini, kita akan dapat menyaksikan bekas reruntuhan rumah sakit yang sudah tidak utuh lagi dan sekarang jadi spot yang eksotis untuk foto.
  • Pulau Onrust adalah pulau yang banyak menyimpan sejarah, seiring berjalannya waktu pulau ini terus beralih fungsi dari mulai tempat singgal kapal, pernah juga menjadi tempat peristirahatan keluarga Kesultanan Banten, untuk pangkalan militer, kamp tawanan, lokasi Karantina Haji. Pulau Onrust sendiri diambil dari bahasa Belanda yang berarti “tidak pernah beristirahat”.
HARGA PAKET ONE DAY TRIP JELAJAH 3 PULAU
IDR 145K/pax
*Harga perorang plus Makan * Jadwal setiap Sabtu & Minggu
IDR 130K/pax
*Harga perorang tanpa Makan * Jadwal setiap Sabtu & Minggu


open trip jelajah tiga pulau kepulauan seribu rencana perjalanan jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust

Aktivitas Wisata

  • Jelajah Pulau
  • Wisata Sejarah
  • Hunting Photo
  • Water Sport
  • Destinasi Wisata

  • Pulau Onrust
  • Pulau Kelor
  • Pulau Cipir
  • Fasilitas Trip Jelajah 3 Pulau

  • Kapal Jelajah Pulang-Pergi
  • Jaket Pelampung
  • Makan siang 1X (jika pesan paket plus makan)
  • Guide wisata sejarah Pulau Onrust
  • Tour Leader yang baik hati
  • Retribusi 3 Pulau
  • Dokumentasi foto
  • Tidak Termasuk Fasilitas

  • Asuransi Perjalanan Laut
  • Permainan Watersport (banana boat)
  • Transportasi ke Dermaga Kamal Muara
  • Tips guide /Tour Leader (sukarela/tidak mengikat)
  • konsumsi selama wisata jelajah tiga pulau

    Konsumsi Wisata

    1. Tiap pulau ada tempat makan, kecuali Pulau Kelor cuma ada minuman, jadi disarankan untuk bawa makanan ringan.
    2. Makan siang di Pulau Onrust
    rencana perjalanan jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust

    Perjalanan Jelajah Tiga Pulau

    • 07.30 - 08.00 Meeting Point di Dermaga Kamal Muara
    • 08.15 - 08.45 Menuju Pulau Kelor
    • 08.45 - 11.00 Explore Pulau Kelor dan sesi foto di Benteng Martello
    • 11.00 - 13.00 Explore Pulau Onrust dan Wisata Sejarah
    • 13.00 - 15.00 Explore Pulau Cipir dan Berenang atau Watersport
    • 15.00 - 15.30 Kembali ke Dermaga Kamal Muara dan Tour selesai

    Tiap Wisatawan yang berencana bergabung dengan paket wisata Private Trip atau Open Trip Jelajah Tiga Pulau bersama Jelajah Nusantara telah kami anggap sudah membaca, memahami dan mengerti tentang beberapa tata aturan pelaksanaan dan regulasi yang telah ditetapkan dibawah ini.

    Pendaftaran atau Reservasi

    ● Silahkan memilih jadwal Open Trip Jelajah 3 Pulau dan melakukan pemesanan melalui kontak marketing, formulir registrasi atau meninggalkan pesan melalui Whatsapp, SMS dan Email.
    ● Segera lakukan pembayaran uang muka (down payment) dengan transfer ke rekening kami atau datang kekantor sebesar IDR 50K/pax (50%) dan melakukan konfirmasi dengan melampirkan bukti transfer melalui Whatsapp atau email.
    ● Melakukan pelunasan maksimal 1 (satu) hari sebelum pemberangkatan dan kembali melakukan konfirmasi.

    Kontak Informasi

    Syafri Nur
    083-149-300-500
    info@jelajah-nusantara.com

    Syarat dan Kondisi

    ● Peserta diharapkan memiliki riwayat kesehatan yang cukup bagus dan membawa obat-obatan pribadi yang diperlukan.
    ● Tidak diperkenankn membawa senjata tajam, minuman keras dan obat-obatan terlarang. Aparat setempat akan menindak serius setiap pelanggaran terhadap Narkoba.
    ● Anak-anak Balita (1-5 tahun)dan Manula (60 tahun keatas) tidak diperkenankan mengikuti perjalan gabungan atau Open Trip, dipersilahkan memilih paket private wisata pulau Onrust, Cipir dan Kelor.
    ● Peserta diharapkan bisa berkumpul di meeting point tepat waktu, jika tertinggal oleh jadwal kapal mengakibatkan seluruh biaya yang sudah dibayarkan akan hangus dan tidak bisa dikembalikan.

    Gallery Open Trip Satu Hari Jelajah 3 Pulau

    open trip satu hari jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust rencana perjalanan trip satu hari jelajah tiga pulau konsumsi trip satu hari jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust open trip satu hari jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust

    open trip jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust trip satu hari jelajah tiga pulau kepulauan seribu jelajah tiga pulau kelor, cipir dan onrust kepulauan seribu konsumsi trip satu hari jelajah tiga pulau

    Peta Wisata Jelajah 3 Pulau Kelor,Cipir Dan Onrust



    paket wisata pulau harapan paket wisata pulau pramuka paket wisata pulau pari paket wisata pulau tidung

    • Paket Wisata Open Trip Pulau Seribu adalah paket wisata gabungan yang rutin terlaksana setiap Weekend (Sabtu-Minggu). Dalam Paket Wisata Open Trip Pulau Seribu, 1 (satu) orang bisa langsung mendaftar dan bergabung serta berbagi biaya dengan teman perjalanan lainnya. Open Trip Pulau Seribu adalah cara mudah untuk menghemat biaya dalam sebuah perjalanan wisata.
    • Paket Wisata Private Trip Pulau Seribu, anda akan kami layani dengan maksimal dan sangat personal dari segi fasilitas wisata seperti penginapan atau homestay, perahu jelajah, serta aktivitas wisata selama Private Trip Pulau Seribu hanya untuk anda dan rombongan, meskipun hanya datang berdua dengan pasangan serta tanggal wisata ke Pulau Seribu bisa anda tentukan sendiri kapan saja sesuai dengan keinginan anda, sahabat perjalanan dan keluarga tercinta. Paket Wisata Open Trip dan Private Trip Pulau Seribu kami kemas untuk durasi 2 hari 1 malam dan 3 hari 2 malam.
    • Paket Wisata One Day Tour Pulau Seribu yaitu paket wisata satu hari perjalanan tanpa menginap (berangkat pagi hari pulang sore hari) Paket wisata ini bersifat Private Trip, minimal 2 (dua) orang yang mendaftar dalam paket wisata ini baru bisa terlaksana.

    Paket Wisata Jelajah Nusantara

    paket wisata open trip pulau peucang ujung kulon paket wisata private trip pulau peucang ujung kulon paket wisata open trip pulau pahawang open trip satu hari pulau pahawang

    sewa jeep wisata bromo dari batu, malang, tumpang, pasuruan dan probolinggo

    paket wisata open trip bromo midnight dari malang dan batu setiap hari murah paket wisata private trip bromo midnight setiap hari dari batu, malang dan surabaya paket wisata open trip bromo midnight setiap hari sabtu dari surabaya murah

    Komentar

    logo jelajah nusantara indonesia

    Jelajah Nusantara. Layanan informasi dan reservasi untuk destinasi alam, Nusantara Indonesia.

    Keberagaman destinasi, hayati, budaya dan aktivitas menjadi daya tarik wisata di Indonesia, persiapkan diri untuk menyambut panggilan alam Nusantara .

      083 149 300 500
      https://www.jelajah-nusantara.com

    Destinasi Populer

    Sunrise Bromo

    Jeep Bromo